Aku suka pagi hari...
Saat banyak mata masih terlelap
Saat itu aku merasa dunia adalah milik ku
Ketika itu, matahari belum menampakkan sinar dengan sempurna
Ku berlari dibawah langit yang masih tertutup kabut
Membuat nyaman pandangan ku..
Tercium oleh ku aroma khas pagi hari
Wangi,.. menyejukkan hati ku..
Harum,. Menyegarkan otak ku..
Sejenenak ku melepas segala penat ku
Ketika hanya ada aku seorang diri
Dibawah langit yang luas
Ku nikmati sedalam-dalamnya..
Yeah, pagi adalah milikku.. hanya milik ku..
Sebelum semua mata terbuka dan ikut menikmatinya
Pagi hari terlalu indah untuk dibagi,..
By. gy
Comments
Post a Comment